Menentukan mobil mana yang ingin disewa bisa dipengaruhi banyak faktor, mulai dari kenyamanan, kualitas driver, hingga harga. Terkadang orang beranggapan bahwa harga mahal selalu identik dengan kualitas tinggi, sementara harga murah berarti fasilitas seadanya.
Di Takarent, anggapan itu tidak selalu berlaku. Dengan konsep Harga Haas, Kualitas Mercedes, Takarent menawarkan unit yang bersih, terawat, dan nyaman, dengan harga yang tetap ramah di kantong, seperti Alphard Gen 3, BMW X7, land Cruiser, dan masih banyak lagi. Simak selengkapnya dibawah ini.
1. Alphard Gen 3
Alphard Gen 3 adalah salah satu unit premium di Takarent yang menawarkan kesan mewah dan kenyamanan tingkat tinggi. Meski merupakan keluaran tahun 2015, mobil ini masih menjadi favorit bagi pelanggan yang mengutamakan kenyamanan selama perjalanan.
Interiornya dirancang elegan dengan material yang berkualitas, serta dilengkapi berbagai fitur unggulan. Pada bagian setir, tersedia tombol multifungsi yang terhubung langsung dengan head unit sehingga memudahkan pengemudi mengatur musik atau sistem hiburan tanpa mengganggu fokus berkendara. Untuk sisi keamanan, Alphard Gen 3 dibekali sistem pengereman modern seperti ABS (Anti-Lock Braking System), EBD (Electronic Brakeforce Distribution), dan BA (Brake Assist) yang membantu meningkatkan stabilitas dan daya pengereman kendaraan.
Dengan fitur lengkap dan sistem keamanan yang optimal, Alphard Gen 3 menjadi pilihan tepat bagi kamu yang ingin pengalaman perjalanan yang mewah sekaligus aman. Kamu bisa menyewa unit ini di Takarent dengan harga Rp 3.500.000 (Full Day) dan Rp 4.500.000 untuk penggunaan luar kota.
Pesan Di Sini : Alphard Gen 3
2. BMW X7
BMW X7 adalah SUV mewah yang menawarkan kecanggihan dan kenyamanan tingkat tinggi. Dengan harga baru mencapai Rp 2,8 miliar, siapa yang tidak ingin merasakan pengalaman berkendara mobil premium ini? Interiornya dirancang dengan sangat elegan, dilengkapi monitor panoramik yang terintegrasi, sistem audio Bowers & Wilkins Diamond Surround, serta panoramic glass sunroof Sky Lounge dengan pencahayaan LED yang menambah kesan eksklusif.
Untuk kenyamanan, BMW X7 dibekali air suspension dua-axle, pengatur suhu 5 zona, serta kursi berbahan kulit berkualitas yang memberikan pengalaman duduk yang sangat nyaman. Mobil ini benar-benar cocok untuk kamu yang ingin tampil mewah dan menikmati perjalanan dengan kelas premium.
Menariknya, kamu bisa menyewa BMW X7 di Takarent dengan harga mulai 13 jutaan per hari (full day) atau 19 juta untuk perjalanan luar kota. Dengan biaya tersebut, kamu bisa menikmati kemewahan mobil seharga Rp 2,8 miliar hanya dalam satu hari perjalanan.
Pesan Di Sini : BMX X7
3. Land Cruiser
Land Cruiser dikenal sebagai kendaraan dengan citra tangguh yang mampu melintasi berbagai medan, mulai dari jalan beraspal hingga tanah berlumpur. Kemampuannya menghadapi kondisi ekstrem berasal dari kualitas komponen yang tinggi, sehingga umur pakainya bisa mencapai lebih dari 25 tahun. Tak heran jika harga kendaraan ini dibanderol begitu mahal.
Di balik ketangguhannya, Land Cruiser juga menawarkan sentuhan kemewahan di dalam kabin. Interiornya dilapisi material kulit berkualitas, dilengkapi panoramic sunroof, AC dual-zone otomatis, serta sistem audio yang halus dan jernih. Semua fitur ini membuat perjalanan tetap nyaman sekalipun melintasi jalur yang berat.
Dengan harga baru yang dapat mencapai Rp 2,6 miliar, kamu bisa merasakan kombinasi ketangguhan dan kemewahan Land Cruiser melalui layanan sewa Takarent. Unit ini dapat kamu nikmati dengan harga Rp 21 juta per hari (full day) atau Rp 22 juta untuk perjalanan luar kota.
Pesan Di Sini : Land Cruiser
4. Alphard Gen 4 Gasoline
Mobil harga Haas dengan kualitas Mercedes yang terakhir adalah Alphard Gen 4. Tidak diragukan lagi, Alphard Gen 4 menjadi salah satu pilihan mobil mewah dan nyaman yang bisa kamu sewa di Takarent. Mobil ini menggunakan platform TNGA-K yang kokoh namun tetap ringan, memberikan kestabilan berkendara yang lebih baik.
Desain eksteriornya terlihat modern dengan grille black chrome 3D honeycomb dan lampu depan LED yang lebih tajam. Ruang kabinnya pun lebih lega, dilengkapi konsol atap panjang bergaya futuristik, serta peningkatan fitur kenyamanan seperti captain seat dengan ottoman dan dual sunroof yang semakin memperkuat kesan eksklusif.
Dengan harga baru yang dapat mencapai Rp 1,7 miliar, kamu bisa merasakan kenyamanan, kemewahan, dan wibawa Alphard Gen 4 melalui layanan sewa Takarent. Unit ini tersedia dengan harga Rp 4,5 juta untuk perjalanan dalam kota (full day) dan Rp 5,5 juta untuk perjalanan luar kota.
Pesan Di Sini : Alphard Gen 4 Gasoline
Rencanakan perjalananmu bersama Takarent. Dapatkan rekomendasi armada terbaik dengan harga bersahabat dan kualitas yang tetap premium.
📲 Hubungi Admin Takarent: 0813-8883-3306

